Kuliah Tamu “ASEAN & Literature” dan Bedah Novel “Kerumunan Terakhir”

Salah satu audience yang bertanya dalam kuliah tamu Asian Literature (dok. Lab)

Salah satu audience yang bertanya dalam kuliah tamu Asian Literature (dok. Lab)

Mely Noviryani S.Sos, MA., selaku Ketua Laboratorium HI memberikan cinderamata kepada Okky Madasari (dok. Lab)

Mely Noviryani S.Sos, MA., selaku Ketua Laboratorium HI memberikan cinderamata kepada Okky Madasari (dok. Lab)

Malang, LABHI (26/05/2016) – Kuliah Tamu merupakan salah satu agenda rutin yang diselenggarakan oleh Laboratorium Hubungan Internasional. Pada kesempatan kali ini, kuliah tamu mengangkat tema yaitu ASEAN & Literature dan Bedah Novel “Kerumunan Terakhir”.

Kegiatan yang berlangsung di Ruang Rapat Lantai 7 Gedung Prof. Darsono Wisadirana Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik ini menghadirkan narasumber yaitu Okky Madasari. Ia merupakan penulis dan co-founder dari ASEAN Literary Festival sekaligus juga peraih Khatulistiwa Award.Dalam acara tersebut, Okky Madasari membahas mengenai  masalah kelompok termarginalkan dan sastra yang dapat menjadi ruang alternatif bagi harapan masyarakat.

Para peserta kuliah tamu sangat antusias mengikuti acara ini yang ditunjukkan dengan berbagai pertanyaan yang diajukan baik dari kalangan mahasiswa Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) maupun dari luar FISIP serta dari para dosen yang berasal dari FISIP. (AP)

Kuliah Tamu “Konflik Timur Tengah dan Jurnalisme Hitam Putih”

myhome1

Laboratorium Hubungan Internasional Universitas Brawijaya Mempersembahkan

Kuliah Tamu
“Konflik Timur Tengah dan Jurnalisme Hitam Putih”

Pemateri:
Purkon Hidayat

  1. Jurnalis IRIB World Service, Tehran.
  2. Peneliti Indonesia Center for Middle East Studies (ICMES)
  3. Koordinator Jaringan Gusdurian Tehran.

Waktu:
Jumat, 27 Mei 2016
Pukul 13.00-15.00 WIB

Tempat:
Ruang B.5.5, Gd. Yogi Sugito
FISIP B Universitas Brawijaya

Fasilitas:
Free Entry, Snack, & Certificate

Registrasi:
On The Spot

CP:
Nenny (082337120199)

Kuliah Tamu ASEAN & Literature dan Bedah Novel “Kerumunan Terakhir”

myhome

Laboratorium Hubungan Internasional Universitas Brawijaya Mempersembahkan

Kuliah Tamu
ASEAN & Literature dan Bedah Novel “Kerumunan Terakhir”

Pemateri:
Okky Madasari
Penulis, Peraih Khatulistiwa Award, dan Co-Founder ASEAN Literary Festival

Waktu:
Kamis, 26 Mei 2016
Pukul 08.30-11.00 WIB

Tempat:
Meeting Room Lantai 7
Gd. Darsono Wisadinara FISIP A
Universitas Brawijaya Malang

Fasilitas:
Free Snack, Free Entry

Registrasi:
On The Spot

CP:
Ni Made (085730102873)

Kuliah Tamu “US Foreign Aid Policy”

Malang, LABHI (13/05/2016) – Laboratorium Hubungan Internasional memfasilitasi Kuliah Tamu oleh Kate Mangino seorang peneliti dari Waseda University, Jepang. Acara bertempat di meeting room lt 7 FISIP UB, sejak pukul 13.00-15.00 WIB.  Kuliah tamu ini mengusung tema US Foreign Aid Policy, pembicara memberikan wawasan seputar motif bantuan luar negeri serta kebijakan luar negeri Amerika Serikat.

Acara ini dihadiri oleh akademisi HI UB, serta mahasiswa dari berbagai jurusan, serta dihadiri pula oleh perwakilan LSM Rumpun Malang (Ruang Mitra Perempuan Malang). Peserta berkesempatan untuk berdiskusi serta memainkan games yang telah disiapkan oleh pembicara dan perwakilan LSM. (NAA)

Alumni Pulang Kampus

Foto bersama peserta, pemateri, dan perwakilan dosen dalam Acara Alumni Pulang Kampus (dok. Lab)

Foto bersama peserta, pemateri, dan perwakilan dosen dalam Acara Alumni Pulang Kampus (dok. Lab)

Pemberian cindera mata dari perwakilan Laboratorium HI UB kepada pengisi acara Alumni Pulang Kampus (dok. Lab)

Pemberian cindera mata dari perwakilan Laboratorium HI UB kepada pengisi acara Alumni Pulang Kampus (dok. Lab)

Malang, LABHI (19/04/2016) - Alumni Pulang Kampus adalah program rutin tahunan yang dilaksanakan Program Studi Hubungan Internasional dimana dalam program ini mengundang para alumni mahasiswa Hubungan Internasional yang sudah memberikan kontribusi pada dunia kerja Indonesia. Program ini bertujuan untuk memberikan wadah kepada para alumni untuk dapat membagikan pengalaman serta informasi baik mengenai dunia akademis serta dunia kerja.

Kegiatan yang berlangsung di Ruang Rapat lantai 7 Gedung Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik ini diisi oleh dua alumni yang masing-masing sudah sukses dalam pekerjaan masing-masing yaitu Isyia Amanda, media analyst di PT. Indonesia Indicator serta Ars Ramdha, Dosen Kesenian dan Costume Maker ACT Studio.

Alumni Pulang Kampus banyak mendapatkan perhatian dari mahasiswa Hubungan Internasional terbukti dengan adanya delapan pertanyaan yang diajukan ke pengisi acara. Dengan adanya Alumni Pulang Kampus dapat memberikan gambaran yang lebih jelas dan nyata dari alumni langsung yang sudah berpengalaman. (AA)