Workshop “Teknik Pengutipan dan Strategi Pencarian Data”

Malang, LABHI (26/03/2016) –  Laboratorium Hubungan Internasional menyelenggarakan workshop dengan tema khusus yaitu “Teknik Pengutipan dan Strategi Pencarian Data”. Workshop dengan tema ini pertama kalinya diadakan oleh Laboratorium Hubungan Internasional untuk memfasilitasi mahasiswa khususnya yang sedang dalam pengerjaan skripsi.

Kegiatan yang berlangsung di ruang kelas lantai 4 Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik ini dihadiri oleh para dosen Hubungan Internasional yang memberikan pelatihan secara intensif kepada 20 mahasiswa dalam setiap kelas. Para dosen yang hadir yaitu Ibu Ni Komang Desy A.P, S.IP, M.A, Ibu Erza Killian, S.IP, M.IEF, Ibu Asih Purwanti, S.IP, M.IEF, Ibu Firstyarinda Valentina, S.Sos, M.Si., Ibu Dewa Ayu Putu Eva Wishanti, S.IP, M.Si, dan Bapak Achmad Fathoni, S.IP, M.A.

Workshop ini dilakukan dalam dua sesi, sesi pertama merupakan pemberian materi singkat dari dosen dan dilanjutkan dengan sesi dua yaitu konsultasi. Pada sesi dua ini, mahasiswa berkesempatan untuk menanyakan langsung kepada dosen terkait dengan kendala dalam pengerjaan skripsi. Dalam setahun, workshop ini rencananya akan dilaksanakan selama empat kali. (AP)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You may use these HTML tags and attributes: <a href="" title=""> <abbr title=""> <acronym title=""> <b> <blockquote cite=""> <cite> <code> <del datetime=""> <em> <i> <q cite=""> <strike> <strong>